TUBAN - Setiap kali turun hujan ruas jalan Dr Wahidin Sudirohusodo Tuban tergenang air. Agar tak terjadi genangan lagi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban pun memperbaiki drainase di sekitar kawasan masjid Al-Falah.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPR PRKP) Tuban Agung Supriyadi mengatakan, proyek perbaikan drainase di kawasan masjid Al-Falah baru dimulai hari Minggu 28 Agustus 2022.
"Pekerjaan pemeliharaan drainase baru dimulai kemarin, hari minggu," kata Agung kepada suaraindonesia.co.id Senin (29/8/2022).
Menurut Agung, proyek perbaikan drainase tersebut bersifat pemeliharaan rutin sehingga tidak butuh lama dalam pengerjaannya.
"Pengerjaan cepat, tidak sampai satu bulan. Karena item yang dikerjakan tidak banyak dan besar," ungkapnya.
Proyek perbaikan drainase di kawasan masjid Al-Falah, disebut Agung, menggunakan anggaran rutin Bidang Cipta Karya. "Perbaikan menggunakan anggaran pemeliharaan rutin drainase. Saya tidak hafal berapa," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, ruas jalan Jalan Dr Wahidin Sudirohusodo tepatnya di kawasan masjid Al-Falah Tuban terendam usai turun hujan pada Minggu (14/8/2022) sore.
Genangan yang meluber hingga ke jalan itu, akibat drainase yang sebagai saluran untuk menampung air saat hujan turun di sekitar ruas jalan tidak berfungsi. Bahkan terlihat sejumlah drainase dibiarkan rusak.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Irqam |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi