SUARA INDONESIA TUBAN

Sepeda Motor Terbakar Setelah Tertabrak Truk Tronton di Tuban, Satu Orang Tewas

Irqam - 26 May 2022 | 22:05 - Dibaca 5.03k kali
Peristiwa Daerah Sepeda Motor Terbakar Setelah Tertabrak Truk Tronton di Tuban, Satu Orang Tewas
Sepeda motor terbakar setelah tertabrak truk tronton dan satu orang tewas,(Foto: Istimewa/suaraindonesia.co.id).

TUBAN - Kecelakaan maut antara sepeda motor dengan truk tronton terjadi di Jalan Tuban-Widang kilometer 6-7 tepatnya di Desa Tegalbang, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, Kamis (26/5/2022).

Akibatnya, satu penumpang pengendara sepeda motor tewas setelah tertabrak truk dari belakang. Selain itu, sepeda motor korban juga terbakar.

Kanit Laka Satlantas Polres Tuban Ipda Eko Sulistyono mengatakan, peristiwa tersebut bermula saat sepeda motor Honda CBR bernomor polisi S 3103 JAZ melaju dari arah selatan ke utara.

"Saat melaju sepeda motor kemudian berputar balik ke arah selatan," kata Ipda Eko Sulistyono saat dikonfirmasi melalui pesan singkat.

Sesampainya di lokasi kejadian, melaju truk tronton bernomor polisi L 8399 UM dari belakang. Karena jarak begitu dekat, truk tronton tidak dapat menghindar dan sepeda motor tertabrak.

"Truk tronton yang dikemudikan Rendra Dwi Atmojo ini tidak bisa menghindari sepeda motor di depannya," imbuhnya.

Akibat benturan yang keras, pengendara sepeda Eko Saputro (23), warga Desa Palang, Kecamatan Palang, Tuban mengalami luka-luka.

Sedangkan pembonceng Sri Handayani (23), warga Desa Kepoh, Kecamatan Kepohbaru, Bojonegoro tewas di lokasi kejadian.

Tak hanya itu, sepeda motor Honda CBR terbakar di tengah jalan setelah tertabrak truk tronton dan terseret.

"Diduga pengemudi sepeda motor tidak mengamati arus lalu lintas saat putar balik. Satu orang yang dibonceng meninggal dunia. Sementara kendaraan sepeda motor terbakar karena terseret truk," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Irqam
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya