TUBAN - Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tahun 2021 dalam penyusunan dokumen Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2022 Kabupaten Tuban dilaksanakan di lantai 3, Gedung Pemkab Tuban, Jalan RA Kartini.
Pelaksanaan Musrenbang yang diikuti oleh seluruh jajaran OPD Kabupaten Tuban serta pejabat publik itu dipimpin langsung oleh Bupati Tuban Fathul Huda dan Wakil Bupati Tuban Noor Nahar Huessein.
Bupati Tuban Fathul Huda mengatakan, sebuah akhir yang baik tidak terlepas dari rencana yang baik begitu juga dengan pembangunan daerah. Tentu penghasilan pendapatan daerah ditentukan oleh sebuah perencanaan.
"Pada tahun 2022 akan menjadi tahun sangat penting untuk menentukan visi dan misi kepala daerah khususnya pada kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, hal ini menjadi pertimbangan proses RKPD tahun 2022," terang Bupati Fathul Huda, Kamis (25/03/2021).
Dalam Musrenbang itu, Fathul Huda menyampaikan visi Kabupaten Tuban tahun 2021-2026 yang akan diwujudkan dalam 4 (empat) misi.
Pertama, membangun dan mewujudkan infrastruktur desa, berwawasan lingkungan, serta menjadi pertumbuhan dan kelembagaan sosial, ekonomi, budaya serta bertumpu pada nilai agama.
Kedua, meningkatkan nilai sektor pertanian secara luas dan pembangunan perikanan, peternakan, perkebunan, pariwisata, perindustrian, perdagangan yang berbasis pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Ketiga, mewujudkan sumber daya berkualitas, terlatih dan menciptakan seluas luasnya kesempatan usaha dan meningkatkan sinergitas daya saing usaha.
Sementara yang keempat, memanfaatkan tata kelola pemerintahan daerah yang baik profesional dan sistem pengawasan yang efektif.
"Untuk mewujudkan misi tersebut pada tahun 2022 ada 20 tujuan dan sasaran yang ingin dicapai," ucap orang nomor satu di Tuban ini.
Lebih lanjut ia mengatakan, tujuan dan sasaran pada kategori peningkatan antara lain indek layak, pertumbuhan ekonomi, pendapatan produk, indek pembangunan manusia, indek reformasi birokrasi. Sedangkan pada kategori penurunan yaitu menurunnya angka kemiskinan di Tuban.
Selain itu, sasaran yang akan dicapai pada peningkatan indek kualitas, lingkungan hidup, pertumbuhan pertanian, perkembangan sektor industri, sektor perdagangan, jumlah lapangan kerja, tercipta dan meningkatnya indek ketahanan pangan, meningkatnya angka melanjutkan sekolah, pendapatan hidup, pemberdayaan gender, nilai opini BPK, indek SPBE sistem pemerintahan elektronik, indek profesional ASN. Serta pada indek penurunan ada indek pengangguran terbuka.
"Selain tujuan dan sasaran diatas dalam memaksimalkan kinerja masyarakat, pemerintahan daerah harus mencermatkan dalam masing masing kinerja profesi, sehingga dalam perkembangannya pencapaian tujuan dan sasaran maupun pendapatan daerah mengalami peningkatan," imbuhnya.
Fathul Huda juga berharap dengan adanya jaringan kerjasama bisa terjalin hubungan yang baik antar sesama guna mewujudkan kinerja kepada masyarakat untuk mengoptimalkan perkembangan pembangunan daerah agar tercapai sesuai dengan tujuan dan sasaran.
"Saya apresiasi kepada seluruh masyarakat, baik itu yang hadir disini, OPD, dan pemerintahan daerah lainnya karena telah mengoptimalkan pembangunan daerah pada tahun 2016-2021," pungkasnya. (Daf/Nang)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : M. Efendi |
Editor | : Irqam |
Komentar & Reaksi